"Keunggulan Manusia diukur dari Sumbangsih Pemikirannya"

Kamis, 12 April 2012

Menjelang Kedatangan Putri Indonesia Pariwisata Ke SMK N 2 Magelang ( 2 )



Dengan niat yang tulus dan upaya menjadikan 200 siswa SMK N 2 Magelang memiliki ketrampilan dan kemampuan di bidang Pengelolaan Salon , PT Mustika Ratu Tbk memberikan kesempatan emas kepada para siswa untuk menekuni bidang salon , karena bisnis salon ini tidak bisa dipandang sebelah mata , jika dikelola dengan profesional maka bisa mendatangkan keuntungan yang baik.

Dari kemajuan peradaban dan kemajuan pembangunan yang secara otomatis mengubah pola pikir masyarakat tentang perawatan badan terutama wajah dan rambut sehingga apabila para siswa diberi bekal yang mumpuni dibidang perawatan tubuh terutama wajah dan rambut bisa dipastikan mempunyai nilai tambah yang berarti.Oleh karena itu saya sangat berharap hasil pelatihan ini bisa menjadikan SMK N 2 Magelang menjadi sekolah pencetak entrepreneur dibidang salon apalagi yang menyelenggarakan adalah sebuah lembaga bisnis di tanah air yang telah memiliki nama besar yaitu PT. Mustika Ratu TBk, orang tidak akan memandang sebelah mata.. dijamin.

langkah berikutnya setelah memiliki siswa yang telah memiliki ketrampilan yang mumpuni dibidang salon maka sekolah akan membuat pusat pendidikan Spa tentu saja jika diberi kesempatan maka bermitra dengan PT Mustika Ratu Tbk, sehingga pelatihan ini dapat diakses oleh semua sekolah kecantikan di Jawa tengah.

Suatu kebanggaan yang tiada taranya jika keinginan tersebut segera terwujud karena kami mempunyai lahan seluas 1.1 Ha yang dapat dikerjasamakan dengan pihak ke 3 , jika memungkinkan untuk dibangunnya pusat pendidikan Spa ini, sebenarnya tujuan akhirnya adalah dapat lahirnya orang orang yang memiliki ketrampilan Spa yang berguna bagi bangsa , negara dan masyarakat sambil membawa nama baik bangsa dimata internasional karena di luar negeri ketrampilan Spa ini sangat dihargai terutama untuk relaksasi bagi para pebisnis dan pelaku usaha jika yang bersangkutan sedang santai untuk menikmati kehidupan dan lingkungan yang mendukung dengan aroma terapi dan relaksasi, dimana kondisi tersebut sangat dirindukan oleh para pebisnis dan pelaku usaha dalam rangka menghilangkan stress dan kebosanan dan kesibukan yang menyita waktu.

Semoga apa yang dilakukan PT Mustika Ratu Tbk untuk SMK N 2 Magelang menjadai tinta emas yang bermakna karena secara otomatis bekasnya akan terpatri di sanubari para siswa dan secara otomatis brain images terbangun dimasa depan , semoga menjadi tinggalan yang berarti bari para pimpinan dan jajarannya , sehingga hidup harus meninggalkan tipak atau bekas yang baik terwujud yang secara otomatis ada perhitungannya dimata Allah SWT karena di dunia ini semua ada pertanggungjawabannya dan ada balasannya..... Semoga ada manfaatnya dan Bravo PT Mustika ratu Tbk dan Putri Indonesia ... Selamat datang di SMK N 2 Magelang , sekolah Bisnis yang sedang menata diri dan menjadikan siswa memiliki kemandirian dan ketrampilan wirausaha mandiri.

1 komentar: