"Keunggulan Manusia diukur dari Sumbangsih Pemikirannya"

Rabu, 05 Juni 2013

Tips membuat kota Kreatif






Judul diatas menarik karena dihasilkan dari perenungan beberapa saat setelah menyaksikan Magelang Night Carnival dan Chenchen Night Carnival di China serta melihat tontonan London fashion on The week 2013.

Ada beda perhelatan yang disajikan, jika di Magelang Night Carnival belum ada trak tersendiri untuk penonton, sehingga penonton terhalangi oleh penonton lainnya dan pemain juga belum memiliki trak tersendiri , Jika pemain sudah memiliki trak tersendiri maka pemain dapat memaksimalkan potensi ketrampilannya dengan maksimal , misalnya menunggang kuda dengan kecepatan tinggi , sehingga penonton bisa disuguhi tontonan secara maksimal, Untuk Magelang Night carnival hampir setara dengan Jember Night Carnival dan Solo Night Carnival serta Semarang Night Carnival , dimana dibeberapa kota yang saya sebutkan belum memiliki trak peonton dan pemain tersendiri.Tetapi sudah cukup baik sebagai sebuah totontonan malam , hal ini ditandai dengan antusia penonton yang luar biasa.

Dari perhelatan tersebut sebenarnya sudah dapat menggambarkan bahwa kota penyelenggara tersebut ada keinginan untuk meningkatkan status mereka menjadi kota kreatif.Seperti halnya Kota London terkenal sebagai kota kreatif di dunia mengalahkan Milan Italia dan Paris Perancis.

Di Indonesia yang sudah terkenal sebagai kota kreatif adalah Bandung , Malang , Jogja dan Solo.
banyak faktor yang membuat sebuah kota dapat dikatakan sebagai kota yang kreatif. Bebrapa faktor yang dapat dipertimbangkan untuk mengukur sebuah kota termasuk katagori kota kreatif , menurut charles landry dan jonathan Hyams , selain adanya spot kreatif di berbagai sudut kota , kalangan terdidik yang sadar untuk mengekspresikan ide dan kreativitasnya serta , pemimpin dan kebijakan yang 
memberi ruang bagi terbukannya kemudahan mengembangkan berbagai industri kreatif adalah adanya pengaturan kewilayahan serta adanya toleransi dan aksesibilitas termasuk bagaimanan agar para penghuni kota dapat melakukan perjalanan secara mudah dan murah serta nyaman.

Untuk menjadikan sebuah kota menjadi kota kreatif berarti tidak hanya menciptakan berbagai kondisi agar iklim kreativitas dan inovasi muncul , tetapi juga menyangkut penyediaan infrastruktur yang layak sehingga membuat para penduduknya menjadi nyaman untuk berinteraksi , beraktivitas dan bergerak  kemana saja.
Penilaian lain sebagai kota kreatif adalah adanya banyaknya event yang diselenggarakan disana baik menyangkut pertunjukan budaya dan adanya iklim berupa spot spot di mana berbagai unsur masyarakat dapat berbaur dan saling berinteraksi serta berbagai pengetahuan dan pengalaman yang dilakukan.

Bagaimana Menjadikan Kota menjadi Kreatif ?
Saya melihat apa yang dilakukan Walikota London untuk menjadikan London sebagai kota kreatif yaitu :
1. Menyiapkan kebijakan ( Political Will ) dari penguasa untuk membuat perda tentang penggunaan gedung gedung tua milik kerajaan atau gedung pemerintah yang tidak digunakan dijadikan sebagai lokasi bengkel kreatif bagi masyarakat seni baik seni peran , seni tari , seni fashion, seni lukis , seni grafis dan TI termasuk Komputer dan Robotik, serta seni Musik.

2. Membuat infrastruktur tentang peta lokasi dari masing masing bengkel seni termasuk area pamer serta event event yang akan dilakukan dimana semua penikmat seni bisa total menikmati Event atau pameran dari masing masing seni yang digalakkan dengan tetap menjunjung tinggi kenyamanan penonton dan pemain , sehingga tidak ada penonton yang berdesakaan , sehingga dibuat trak penonton dan trak pemain .
3. Membuat Perda tentang siapa saja yang terlibat dan perannya dari masing masing terutama menangani cara mendatangkan penonton atau buyer dari hasil kreasi seni tersebut, sehingga dari marketing jelas ditangani oleh pemerintah yang terkait. Setiap hasil karya seni yang dihasilkan akan menjadi nilai jual yang cukup tinggi sehingga terjadilah hubungan sinergi antara pemerintah dan masyarakat seni.Sebelum bisa menghasilkan maka kegiatanbesar besaran. dilaksanakan lebih dahulu dimana pihak pemerintah  memberikan dana talangan.
4. Membuat perda tentang transportasi   murah untuk mensukseskan kegiatan pelatihan seni serta saat ada event pameran ataupun vestifal , sehingga perda ini mengatur tentang kendaraan taksi atau bus umum yang harus melewati jalur lokasi bengkel seni atau lokasi event berlangsung , sehingga masyarakat dimudahkan atau diuntungkan dengan keberadaan bengkel seni tersebut.
5. Pemerintah dalam hal ini pemda melaksanakan promosi dan kehumasan tentang kegiatan Seni yang dibuka beserta informasi tenteng tata cara mendaftar sebagai peserta pelatihan serta kriteria hasil yang bisa dijual dan paket paket kesenian yang dijual atau dipertontonkan , sehingga masyarakat seni sudah tidak memikirkan penonton dari mana dan berapa penontonnya , sehingga kegiatan seni dijadwal dan festifal serta tarif masuknya diinformasikan kepada masyarakat.
6. Semua kegiatan transaksi jual beli hasil karya seni dilaksanakan pada saat ada event atau pameran
.
Demikian sedikit tips untuk menjadikan sebuah kota bisa menjadi kreatif , tetapi semua bisa berjalan jika semua pihak yang terlibat sesuai tupoksi masing masing.dan yang menarik adalah pihak pejabat yang terlibat tidak berfikir tentang berapa lama menduduki jabatan dimana yang bersangkutan terlibat , sehingga  semua pihak berorientasi tentang suksesnya kegiatan tersebut, tidak ada yang takut diganti jika dipindah menduduki jabatan baru.Semoga ada manfaatnya





 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar