Untuk Menjadi Seorang Wirausaha Sukses , ada 7 jurus yang harus dimiliki seorang calon pengusaha sukses yaitu : Disiplin, Komitmen tinggi, Jujur, Kreatif dan inovatif, Mandiri, serta Realistis adalah Sifat-sifat yang melekat yang dimiliki tersebut menjadi Kunci sukses
dalam berwiraswasta yang mutlak harus dimiliki oleh seorang
enterpreneur.
Disiplin
Disiplin bermakna dalam melaksanakan kegiatan, wirausahawan harus
memiliki ketepatan komitmen terhadap tugas dan pekerjaan secara
menyeluruh antara lain ketepatan terhadap waktu, peningkatan kualitas
pekerjaan, dan sistem kerja.
Komitment Yang Tingi
Dalam hal memiliki komitmen tinggi, harus disadari bahwa komitmen adalah
kesepakatan mengenai sesuatu hal yang dibuat oleh seseorang, baik
terhadap dirinya sendiri maupun orang lain. Dalam melaksanakan kegiatan,
wirausahawan harus memiliki komitmen yang konkret, terarah, dan
progresif (berorientasi pada kemajuan).
Jujur
Kejujuran merupakan landasan moral wirausahawan. Kejujuran dalam
berperilaku pada kehidupan yang bersifat kompleks, kejujuran mengenai
karakteristik produk dan jasa yang ditawarkan, kejujuran mengenai
promosi yang dilakukan, dan kejujuran terhadap segala kegiatan terkait
dengan penjualan produk.
Kreatif
Wirausahawan juga harus memiliki daya kreativitas tinggi yang dilandasi
oleh cara berpikir yang maju dengan gagasan baru yang inovatif. Gagasan
kreatif tidak dapat dibatasi oleh ruang, bentuk, ataupun waktu. Justru
sering kali ide jenius memberi terobosan baru dalam dunia usaha yang
awalnya dilandasi oleh berbagai gagasan kreatif yang kelihatannya
mustahil.
Realistis
Wirausahawan juga selalu berpikir realistis dengan kemampuan menggunakan
fakta dan realitas sebagai landasan berpikir yang rasional dalam setiap
pengambilan keputusan maupun tindakan/perbuatan. Untuk menjadi
wirausahawan sukses, syarat utamanya adalah memiliki jiwa dan watak
kewirausahawan yang sangat dipengaruhi oleh ketekunan, kemampuan, atau
kompetensi yang ditentukan oleh pengetahuan dan pengalaman usaha. Itulah
beberapa sifat yang menjadi Kunci kesuksesan dalam wiraswasta.
Sumber : Bisnis Indonesia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar